Muncul Notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" di Statusbar Smartphone Xiaomi Kamu? Ini Tutorial Cara Menghilangkannya

Muncul notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" di statusbar smartphone xiaomi kamu? Sekalipun sudah di hapus atau swipe ke kanan, namun tetap saja notifikasi tersebut muncul kembali. Terutama ketika baru pertama kali menyalakan ponsel?! Admin punya solusi jitunya bagaimana cara menghilangkan notifikasi di status bar "Wanita untuk Inggris (India)" tersebut. Lengkapnya bisa kamu simak berikut ini.

Muncul Notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" di Statusbar Smartphone Xiaomi Kamu? Ini Tutorial Cara Menghilangkannya

Muncul Notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" di Statusbar Smartphone Xiaomi Kamu? Ini Tutorial Cara Menghilangkannya
Muncul Notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" di Statusbar Smartphone Xiaomi Kamu? Ini Tutorial Cara Menghilangkannya

Walaupun sebenarnya notifikasi Wanita untuk Inggris (India) tersebut tidaklah berdampak apapun terhadap smartphone xiaomi kamu, namun nyatanya notifikasi yang tidak diinginkan ini cukup mengganggu pemandangan di smartphone xiaomi kita. Yup, setiap kali menarik notifikasi dari atas ke bawah, kita akan selalu melihat Wanita untuk Inggris (India) ini. Belum lagi muncul di status bar sehingga terkesan menuh-menuhin saja.

Pada saat penggunakan Xiaomi Redmi Note 3 PRO hingga Mi5 PRO sekarang ini, admin juga mendapati notifikasi "Wanita untuk Inggris (India)" tersebut. Namun cukup dengan mengkliknya dan mengunduh beberapa Mega Byte saja sudah bisa menghilangkan notifikasi mengganggu tersebut. Namun ada beberapa pengguna ponsel xiaomi juga yang sudah mengklik dan mengikuti langkap-langkah tersebut namun tidak mendapati apapun, dalam artian kosong tidak diminta mengunduh beberapa Mega Byte file yang dimaksud.

Setelah di ditelusuri, notifikasi Wanita untuk Inggris (India) tersebut ternyata berasal dari Google Text-to- Speech. Jadi yang kita lakukan adalah melakukan pengaturan secara manual yaitu buka pengaturan lalu pilih setelan tambahan, lanjut ke Aksebilitas. Setelah berhasil masuk ke menu aksebilitas lalu ppilih keluaran text-to-speech. Di dalamnya nanti kamu akan mendapati menu mesin yang di pilih dan umum. Pada menu mesin yang dipilih, kamu klik icon gear atau roda gigi berwarna hijau tosca tersebut.

Pada setelan bahasa pilih bahasa Indonesia, sedangkans setean untuk mesin google Text-to-Speech uncheck/hilangkan centang pada gunakan Wi-Fi Saja. Pada menu pasang data suara pilih Bahasa Indonesia lalu kamu akan diminta untuk mengunduh data suara cewek/wanita dengan ukuran 3,9MB. Apabila sudah berhasil di unduh silahkan tekan tombol kembali. Untuk mengecek apakah file suara tadi sudah terinstall dengan benar atau belum, silahkan klik menu "dengarkan contoh".

Okey, sekarang notifikasi Wanita untuk Inggris (India) sudah tidak muncul lagi di statusbar smartphone xiaomi kamu. Agar lebih meyakinkan lagi, silahkan di reboot dan lihat apakah notifikasi tersebut masih muncul atau sudah hilang. Fungsi utama menu aksebilitas ialah dapat memberitahukan kamu melalui suara terhadap apa yang tampil pada layar ponsel xiaomi, termasuk aktivitas yang kamu lakukan. Bisa dibilang menu aksebilitas ini cukup jarang yang menggunakannya, kecuali oleh orang berkebutuhan khusus.

Sekian tutorial cara menghilangkan notikasi mengganggu "Wanita untuk Inggris (India)", jika ada yang kurang dipahami silahkan bertanya via kolom komentar. Senantiasa bantu admin untuk +1, like dan bagikan tutorial ini ke sesama pengguna smartphone xiaomi. Salam persahabatan admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url