Infinity Display di Xiaomi Redmi 4X? Beneran Adakah? Lantas Bagaimana Cara Merubahnya? Simak Tutorial Berikut!

Iseng-iseng aja nanya "Bisakah Xiaomi Redmi 4X punya fitur Infinity Display seperti pada Smartphone Samsung seri S?" Bisa kok.. cuma ya itu Infinity Display Ala-ala.. Nah buat kamu yang ingin menyulap layar Redmi 4X supaya tampak terlihat penuh, silahkan ikuti tutorial sederhana berikut ini!

Infinity Display di Xiaomi Redmi 4X? Beneran Adakah? Lantas Bagaimana Cara Merubahnya? Simak Tutorial Berikut!

Infinity Display di Xiaomi Redmi 4X? Beneran Adakah? Lantas Bagaimana Cara Merubahnya? Simak Tutorial Berikut!
Infinity Display di Xiaomi Redmi 4X? Beneran Adakah? Lantas Bagaimana Cara Merubahnya? Simak Tutorial Berikut!

Akan menjadi hal yang sangat lumrah jika di Tahun 2018,pengguna Smartphone sudah banyak yang menggunakan rasio layar 18:9. Padahal dulu, di tahun sebelum-sebelumnya akan terasa aneh sekali jika ada layar dengan rasio nyeleneh seperti ini. Itu tidak lain karena normalnya atau mungkin karena sudah menjadi faktor kebiasaan kita menggunakan layar Smartphone dengan rasio 16:9. Namun semua itu berubah setelah iPhone X menyerang.

Sontak semua Smartphone saat ini pada demam layar 18:9. Walaupun sebenarnya ini bukanlah ide Apple, sudah ada duluan Samsung yang menggunakan layar rasio ini. Namun tetap saja iPhone X yang menjadi trend centernya. Lantas bagaimana dengan Smartphone lawas, sebagai contoh Xiaomi Redmi 4X? Hem.. menarik nih. Ternyata ada fitur tersembunyi dari Xiaomi Redmi 4X Santoni yang tidak banyak diketahui oleh pengguna Smartphone, bahkan mungkin pengguna Redmi 4X itu sendiri.

Fitur yang admin maksud adalah Full View Display atau Infinity Display ala-ala. Yup ala-ala alias menyerupai, yang mana dengan menambahkan baris script tertentu, maka kita sebagai pengguna Xiaomi Redmi 4X bisa membuat layar dari Redmi 4x seolah-olah full view. Ingat ya seolah-olah hehehe.. Nah untuk bisa menjalankan tutorial ini, pengguna Redmi 4X Santoni diwajibkan untuk root superSU terlebih dahulu. Buat yang belum root silahkan mampir ke tutorialnya di sini dan tata cara unlock bootloader di sini.

Setelah selesai root, silahkan ambil bahan di bawah ini dan ikuti instruksinya:
- Root Explorer di sini

Caranya:
1. Silahkan ambil root Explorer di atas kemudian install seperti biasa kamu menginstall aplikasi android lainnya
2. Setelah itu buka, dan apabila minta akses root, tinggal kamu tekan ok
3. Setelah itu pergi ke direktori system > kemudian cari build.prop
4. Tekan dan tahan pada build.prop tersebut kemudian pilih oper with text editor
5. Kemudian kamu gulir layar ke bawah lalu tambahan satu baris script "qemu.hw.mainkeys=0" (tanpa tanda kutip) atau kalai kamu lihat ternyata sudah ada baris script tersebut, silahkan ubah Value dari 1 menjadi 0 kemudian simpan
6. Secara otomatis nanti akan terbuat file baru bernama build.bak
7. Silahkan hapus file tersebut kemudian reboot Xiaomi Redmi 4X
8. Setelah nyala kembali, buka pengaturan > nanti kamu akan melihat semacam opsi tambahan bernama tampilan layar penuh
9. Kamu klik opsi tersebut kemudian pilih opsi gerakan layar penuh dan silahkan ikuti instruksi seperti yang ada pada gambar di bawah ini:

Catatan:
- Kredit to Qadri Muhammad@forum C-Mi-com

Tentunya cara di atas sudah terlebih dahulu dipraktikkan dan terbukti berhasil memunculkan opsi tampilan layar penuh, terkhusus di rom Miui 9 v8.3.8 beta. Admin sendiri sudah mencobanya di Xiaomi Mi5 PRO dan ternyata opsi tampilan layar penuh tersebut tidak muncul. Admin kurang tahu pasti alasannya kenapa, atau mungkin dikhususkan untuk Smartphone Xiaomi Redmi 4X saja atau untuk seri Redmi saja.

Namun yang jelas di Redmi 4X Santoni sendiri berhasil. "Min bukannya cara di atas itu sama saja dengan cara memunculkan NavBar ya?" Yup benar sekali. Cuma mungkin untuk Redmi 4X ada semacam opsi tambahan yang tidak ada jika baris script tadi tidak ditambahkan. Okey sampai di sini dulu tutorial bagaimana cara membuat layar Xiaomi Redmi 4X menjadi full screen atau Infinity Display ala-ala. Jika dirasa bermanfaat silahkan +1, like dan bagikan. Salama admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url