Apakah Picture-in-Picture Mode di Android OREO Xiaomi Mi A1 Tetap Ada? Lantas Bagaimana Cara Mengaktifkannya?

Apakah Picture in Picture Mode tetap ada di Android OREO? terus kalau ada bagaimana cara mengaktifkan PIP ini di Xiaomi Mi A1? Soalnya setelah dicoba malah fitur Picture in Picture Mode ini sama sekali tidak berfungsi? Okey akan admin kasih penjelasan lengkap tentang bagaimana cara mengaktifkan fitur ini. Silahkan dibaca hingga akhir.

Apakah Picture-in-Picture Mode di Android OREO Xiaomi Mi A1 Tetap Ada? Lantas Bagaimana Cara Mengaktifkannya?


Apakah Picture-in-Picture Mode di Android OREO Xiaomi Mi A1 Tetap Ada? Lantas Bagaimana Cara Mengaktifkannya?
Apakah Picture-in-Picture Mode di Android OREO Xiaomi Mi A1 Tetap Ada? Lantas Bagaimana Cara Mengaktifkannya?
PIP atau Picture in Picture Mode, sudah ada yang tahu dengan fitur yang satu ini? Sebagian mungkin sudah tahu atau bahkan ketergantungan dengan Picture in Picture Mode ini, namun mungkin sebagiannya malah baru dengar, kayak admin contohnya, haha... secara admin kurang begitu fokus pada fitur ini yang ternyata adalah fitur bawaan pada Rom Android.

Dari yang admin baca-baca Picture in Picture Mode atau PIP ini sudah ada dari Android Nougat dan terus berlanjut ke Android terbaru sekarang yaitu OREO. Xiaomi Mi A1 sendiri adalah Smartphone dari Xiaomi yang pertama langsung bisa merasakan manisnya Android OREO. Namun begitu ternyata dari update terbarunya sendiri meninggalkan banyak pertanyaan yang salah satunya itu adalah masalah di fitur Picture in Picture Mode.

Admin sendiri selama menggunakan Xiaomi Mi A1 belum pernah menggunakan Picture in Picture Mode ini karena memang itu tadi tidak terlalu fokus, lagian aplikasi yang admin miliki ternyata tidak atau kurang begitu mendukung fitur ini. Jadilah tambah tidak tahu. Nah admin tahu ini dari salah satu komentar subscriber yang ada YouTube Channel Miuitutorial Indonesia. Dia bertanya bagaimana cara mengaktifkan fitur Picture in Picture Mode di Android OREO Xiaomi Mi A1, padahal sebelumnya di Android Nougat lancar jaya.

Oleh karena itu admin akan coba bagikan tutorial bagaimana cara mengaktifkan fitur Picture in Picture Mode ini di Mi A1 yang sudah update ke OREO. Buat kamu yang belum dapat notifikasi update, silahkan ikuti caranya di sini. Okey kita mulai:
1. Masuk ke pengaturan pada Xiaomi Mi A1
2. Lalu cari aplikasi dan notifikasi
3. Setelah itu pilih lanjutan
4. Pilih Akses aplikasi khusus
5. Pilih gambar-dalam-gambar
6. Nanti akan muncul aplikasi apa saja yang support atau setidaknya terindikasi bisa menggunakan Picture in Picture Mode ini
7. Jika awalnya dari "tidak" maka ubah menjadi "ya" dengan cara tap aplikasi yang dimaksud lalu geser ijinnya


Karena fitur Picture in Picture Mode ini adalah fitur bawaan yang ada di Rom Android, maka dalam praktiknya sama sekali tidak membutuhkan akses root sama sekali, dan [ada praktiknya ini saja Xiaomi Mi A1 admin masih dalam keadaan belum root, belum terpasang custom TWRP apalagi unlock bootloader segala.

Oh iya, tidak semua aplikasi baik yang ada di Google Playstore maupun yang dari market lain bisa menggunakan fitur Picture in Picture Mode ini karena memang kedua komponen tadi harus saling mendukung. Jadi contohnya Rom OREO mendukung Picture in Picture Mode atau PIP tapi aplikasinya tidak, maka tidak akan berfungsi Picture in Picture Mode ini, dan juga terkadang ada aplikasi yang harus dilakukan pengaturan sendiri secara manual sehingga baru bisa menggunakan Picture in Picture Mode ini.

Semoga tutorial tentang Picture in Picture Mode di Xiaomi Mi A1 ini bisa menjawab pertanyaan kamu seputar bagaimana cara mengaktifkannya. Jika dirasa bermanfaat, jangan lupa untuk +1, like dan bagikan. Salam admin Miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url