Maksimalkan Performa Xiaomi POCO F1 dengan Tweak Fast Performance dan Charging Ini: Berikut Tata Cara Installnya!

Jika kamu anggap performa Xiaomi POCO F1 sudah maksimal, jangan stop sampai disitu dulu! Karena Smartphone tercepat seperti POCO F1 masih bisa kok ditingkatkan lagi, bahkan urusan chargingnya juga seperti itu. Nah buat kamu yang ingin memaksimalkan lagi performa Xiaomi POCO F1 bisa ikuti tata cara instalasi Tweak Fast Performance dan Fast Chargingnya berikut ini!

Maksimalkan Performa Xiaomi POCO F1 dengan Tweak Fast Performance dan Charging Ini: Berikut Tata Cara Installnya!

Maksimalkan Performa Xiaomi POCO F1 dengan Tweak Fast Performance dan Charging Ini Berikut Tata Cara Installnya!
Maksimalkan Performa Xiaomi POCO F1 dengan Tweak Fast Performance dan Charging Ini Berikut Tata Cara Installnya!

Menobatkan Xiaomi POCO F1 sebagai Smartphone terkencang dan termurah saat ini rasanya memang tidak berlebihan. Secara POCO F1 ini sudah dilengkapi dengan SoC terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 845 yang setidaknya diatas kertas mampu memerikan score Antutu di atas 280 ribu. Pastinya dengan score Antutu setinggi tersebut, rasanya semua game-game berat di Playstore bakal dengan sangat mudah dijalankan oleh POCO F1 ini.

Disebut sebagai Smartphone termurah juga rasanya memang pantas, karena untuk saat ini baru dan cuma POCO F1 dari Xiaomi ini saja yang dijual di harga 4,5 juta, dan itu dijual secara resmi pula. Walhasil soal urusan garansi bakal lebih mudah didapatkan. Jadi bisa dibilang Xiaomi POCO F1 tidak ada tandingannya saat ini.

Namun pernahkah kamu berpikir untuk meningkatkan lagi performa yang sudah ada di Xiaomi POCO F1? Nah loch.. ! benarkah masih bisa? Secara POCO F1 sudah menggunakan prosesor terkencang dan terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 845, harusnya sih tidak perlu lagi adanya penambahan performa, soalnya semua game dijamin grafis rata kanan.

Ternyata eh ternyata, performa Xiaomi POCO F1 masih bisa ditingkatkan loch melalui beberapa Tweak yang sudah diracik oleh developer pihak ketiga dan kerennya lagi selain penambahan performa, kemampuan pengisian daya POCO F1 juga bisa dimaksimalkan lagi. Yup, jadi Tweak ini bisa membuat POCO F1 mampu melakukan charging baterai dengan cepat atau istilah kerennya Fast charging.

Okey, buat kamu yang sudah tidak sabar lagi ingin mencoba Tweak Fast Charging dan Fast Performance di Xiaomi POCO F1 bisa ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:

Bahan:
- Tweak Fast Charging dan Fast Performance Xiaomi POCO F1 di sini
- Stock File di sini

Caranya:
1. Pastikan Xiaomi POCO F1 kamu sudah dalam keadaan unlock bootloader, buat. Buat yang belum bisa ikuti tata caranya di sini
2. Setelah itu pastikan juga jika POCO F1 kamu sudah terpasang TWRP Recovery. Instruksi cara penginstallan TWRP di POCO F1 juga bisa kamu temui di sini
3. Ambil file Tweak di atas kemudian taruh di internal memory POCO F1
4. Setelah dua syarat tadi terpenuhi, silahkan kamu masuk ke mode TWRP Recovery dengan cara tekan dan tahan tombol Power beserta volume atas bersamaan ketika POCO F1 mati atau bisa juga melihat instruksi lengkapnya di sini
5. Apabila sudah berhasil masuk ke mode TWRP Recovery > silahkan pilih install > arahkan ke Tweak tadi > Swipe ke kanan untuk memulai proses instalasi
6. Jika sudah, langsung reboot saja

Berikut ini adalah change log dari Tweak di atas:
- QC 3.0 & Fast Charging
- Tweaked Values
- Improved SOT charging rate
- Add Silver, Gold(big/little) & GPU configurations

Peningkatan performa pada Xiaomi POCO F1 akan segera dirasakan setelah menginstall Tweak ini namun konsekuensinya tentu konsumsi baterai. Jadi buat kamu yang fokus ke performa apalagi yang sering diajak untuk bermain game online semisal PUBG Mobile, Mobile Legend dan lain sebagainya, tentu Tweak ini sangat bermanfaat.

Sedangkan buat kamu yang ingin kembali lagi ke stock (sebelum tweak), silahkan flashing file Stock (link di atas) via TWRP Recovery ke POCO F1. Nah itulah dia tata cara instalasi Tweak Fast Performance dan Fast Charging di Xiaomi POCO F1. Silahkan +1, like dan bagikan serta jangan lupa untuk Subscribe channel Miuitutorial Indonesia. Salam admin Miuitutorial.co
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url