Muncul Unknown Baseband atau Insert SIM pada Xiaomi Redmi PRO Kamu? Coba Tutorial Cara memperbaiki Sederhananya Berikut Ini

Tanpa kamu sadari, Baseband Xiaomi Redmi PRO menjadi Unknown? Coba diingat-ingat dulu terakhir kali apa yang sudah kamu lakukan pada xiaomi redmi pro? Seharunya jika tidak diperlakukan aneh-aneh maka kasus Baseband Unknown Tidak akan muncul di Redmi PRO. Tapi kalau kamu masih tidak ingat atau bahkan memang tidak pernah melakukan suatu tindakan MOD sebelumnya. Coba tutorial bagaimana cara memperbaiki Baseband Unknown pada Redmi PRO berikut ini.

Muncul Unknown Baseband atau Insert SIM pada Xiaomi Redmi PRO Kamu? Coba Tutorial Cara memperbaiki Sederhananya Berikut Ini

Muncul Unknown Baseband atau Insert SIM pada Xiaomi Redmi PRO Kamu? Coba Tutorial Cara memperbaiki Sederhananya Berikut Ini
Muncul Unknown Baseband atau Insert SIM pada Xiaomi Redmi PRO Kamu? Coba Tutorial Cara memperbaiki Sederhananya Berikut Ini

Kasus baseband Unknown ini dialami oleh Daryl0717 yang merupakan salah satu member dari enMiuiForum. Beliau mendapati kasus ini ketika mengubah band pada Redmi PRO menjadi Band 40. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan koneksi internet yang cepat pada operator di India. Daryl0717merubah band pada Redmi PRO dengan cara masuk ke MTK Engineering Mode Tool ( *#*#3646633#*#*) > MTK Engineering Modedoing > Telephony > Band Mode.
Memang sih awalnya kecepatan internet beliau meningkat drastis hingga tidak menyadari kedepannya nanti Baseband pada Redmi PRO akan berubah menjadi Unknown. Hal ini disadari setelah beliau melakukan reboot pada Redmi PRO nya. Beliau mendapati Redmi PRO nya tidak bisa menerima sinyal dari operator, selain itu muncul tulisan "Insert SIM". Segala usaha telah dicoba namun hasilnya tetap saja nihil. Hingga akhirnya beliau menemukan cara untuk menghilangkan Baseband Unknown pada Redmi PRO ini. Berikut caranya:

Bahan:
- Fastboot rom terbaru Xiaomi Redmi PRO di sini
- SP Flashtool terbaru, bisa kamu ambil di sini
- Kabel USB original xiaomi

Caranya:
1. Silahkan ambil kesemua bahan di atas, untuk SP flashtool dan fastboot rom silahkan di estrak
2. Langkah-langkah flashing via SP Flashtool masih sama saja, namun sedit berbeda pada bagian ini. Secara default SP Flashtool akan memilih mode download. Nah tugas kamu adalah merubahnya menjadi "Format+Download" (Jangan khawatir karena pemilihan opsi ini dimaksudkan untuk memformat data NVRAM dan Lock Bootloader)
3. Setelah itu silahkan flashing
4. Biasanya proses flashing akan gagal atau fail, jika terjadi seperti itu silahkan matikan redmi pro kamu
5. Masuk ke mode fastboot dengan cara tekan dan tahan tombol power serta volume bawah secara bersamaan
6. Lakukan unlock bootloader via Mi unlock tool. Buat yang belum tahu cara unlock bootloader Redmi PRO silahkan mampir ke sini
7. Steelah berhasil di unlock, lanjut flashing dengan menggunakan Mi Flashtool

Catatan:
- Tutorial ini sudah dipraktekkan oleh Daryl0717 sebanyak 3x dan kesemuanya berhasil
- Segala resiko ditanggung penumpang

Tutorial ini memang berhasil menghilangkan atau memperbaiki Baseband Unknown sehingga Xiaomi Redmi PRO bisa kembali menerima sinyal dari operator, namun kelemahannya ialah IMEI dan MEID masih hilang. Tapi tetang saja, sudah ada cara untuk memperbaiki atau mengembalikan IMEI dan MEID yang hilang pada Xiaomi Redmi PRO, tutorialnya bisa kamu ikuti di sini dan di sini (pilih salah satu yang kamu anggap cocok). Jika ad ayang kurang dipahami dari tutorial ini, silahkan tulis di kolom komentar dan jangn lupa untuk selalu bantu admin +1, like dan bagikan tutorial ini serta subcribe chanel Youtube admin. Semoga bermanfaat, salam admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url