Smartphone Xiaomi Bootloop Gegara Salah Pasang Module Magisk? Ini Cara Uninstallnya Tanpa Perlu Unroot Dulu

Gegara install Module Magisk yang tidak cocok sehingga Smartphone Xiaomi kamu bootloop cuma mentok di logo Mi saja? Masih bingung bagaimana cara memperbaikinya dan apakah harus unroot Magisk terlebih dahulu? Jangan buru-buru di unroot, kenapa tidak coba hapus saja module Magisk yang bermasalah? Emang bisa? Bisa banget, berikut ini admin akan pandu step by step tutorial bagaimana caranya menghapus atau menguninstall module Magisk pada Smartphone Xiaomi tanpa harus uninstall root terlebih dahulu.

Smartphone Xiaomi Bootloop Gegara Salah Pasang Module Magisk? Ini Cara Uninstallnya Tanpa Perlu Unroot Dulu

Smartphone Xiaomi Bootloop Gegara Salah Pasang Module Magisk? Ini Cara Uninstallnya Tanpa Perlu Unroot Dulu
Smartphone Xiaomi Bootloop Gegara Salah Pasang Module Magisk? Ini Cara Uninstallnya Tanpa Perlu Unroot Dulu

Rasanya memang tak lengkap jika sudah menginstall Root Magisk di Smartphone Xiaomi tapi tidak disertai juga menginstall Module Magisk nya. Karena memang fungsi Magisk ini sedikit beda dari pada root konvensional seperti SuperSU yang sudah lama digunakan oleh pengguna Smartphone Android. Dimana jika kita menginstall Root Magisk, maka kita juga bisa menginstall Module layaknya Xposed module. Hanya saja Module yang bisa dipasangkan pada Magisk Manager adalah module yang memang dirancang atau dibuat untuk Magisk tadi.

Selain itu butuh kecocokan apakah module tersebut nantinya bisa berjalan dengan baik di Smartphone Xiaomi. Karena pada dasarnya juga Module Magisk dibuat dengan fungsi tertentu dan terkadang juga untuk Smartphone tertentu. Sebagai contoh admin menginstall Magisk Module Always on Fingerprint yang mana memang dibuat untuk Xiaomi Mi5 Gemini. Fungsi dari module ini adalah supaya tidak perlu lagi menekan tombol Home fisik jika ingin menyalakan layar dari mode tidur. Namun begitu juga ada module Magisk yang diperuntukkan untuk semua Smartphone Android atau bersifat umum. Salah satu contohnya ada Module Xposed.

Yah jadi ceritanya admin coba menginstall Magisk Module berupa Xposed Framework di Xiaomi Mi5 PRO Gemini yang sudah update ke Miui 10 Global stabil based Android OREO 8.0 melalui Magisk Manager. Namun sepertinya Xposed Framework tersebut tidak berjalan bagus alias belum kompetible dengan Miui 10 OREO sehingga setelah diinstall malah Xiaomi Mi5 PRO Gemini admin berputar-putar saja di logo Mi atau istilah kerennya itu Bootloop (buat kamu yang belum tahu apa itu bootloop, Boot stuck, Hardbrick, Softbrick bisa baca penjelasannya di sini).

Kalau sudah seperti ini mau tidak mau cara paling mudah adalah dengan meng-uninstall atau menghapus root Magisknya atau dengan kata lain membuat Xiaomi Mi5 Pro admin jadi tidak root lagi. Sangat disayangkan memang, tapi admin belum menyerah, admin coba untuk cari cara agar root Magisk tidak hilang namun module Magisk tadi bisa dihapus dan akhirnya berhasil. Yup jadi kita bisa menghapus module Magisk pada Smartphone Xiaomi tanpa perlu membuatnya unroot terlebih dahulu. Caranya juga terbilang mudah.

Bahan:
- Uninmod File Magisk Module Remover di sini | mirror di sini

Caranya:
1. Pastikan Smartphone Xiaomi kamu sudah terpasang TWRP Recovery. Bebas mau custom atau official
2. Jika sudah, silahkan ambil file Uninmod di atas kemudian taruh di internal memory Xiaomi
3. Setelah itu masuk ke mode TWRP Recovery dengan cara tekan dan tahan tombol Power beserta volume atas, untuk lebih jelasnya bisa cek tutorialnya di sini
4. Setelah berhasil masuk ke mode TWRP Recovery > pilih install > arahkan ke script Uninmod tadi > Swipe ke kanan untuk memulai proses instalasi
5. Jika sudah terinstall > kembali lagi ke menu utama TWRP > pilih advanced > terminal
6. Nantinya akan muncul halaman hitam > di situ kamu ketikkan perintah uninmod lalu tekan icon centang
7. Nanti akan muncul opsi module Magisk apa saja yang sudah terinstall dan aktif di Smartphone Xiaomi tersebut
8. Silahkan kamu pilih dengan menekan angka dari Magisk module yang ingin dihapus
9. Misal angka 4 lalu tekan icon centang lagi
10. Secara otomatis module Magisk tadi akan terhapus
11. Kemudian ketikkan exit untuk keluar
12. Tekan kembali tombol Home > reboot > system > do not install
13. Selesai


Sekarang Smartphone Xiaomi kamu sudah kembali normal lagi dan bisa booting masuk ke homescreen tanpa terkena masalah bootloop lagi (mentok di log Mi). Cara ini sudah admin praktikkan langsung di Xiaomi Mi5 Pro Gemini dan pastinya juga berfungsi pada Smartphone Xiaomi tipe lain semisal Redmi Note 3, Redmi Note 4, Redmi Note 5/PRO, Redmi Note 6, Redmi 3, Redmi 4, Redmi 5/Plus, Redmi 6/PRO, Mi4, Mi6, Mi8, POCO F1, Mi MAX, Mi MIX, dan lain sebagainya.

Dengan cara ini pula kamu bisa menghapus module Magisk yang menyebabkan Smartphone Xiaomi bootloop tanpa harus menghapus Magisk Framework. Sehingga tidak perlu menambah repot lagi. Semoga tutorial ini bermanfaat, silahkan +1, like dan bagikan serta jangan lupa Subscribe channel Miuitutorial Indonesia agar bisa terus mendapatkan tutorial terbaru tentang Xiaomi berbahasa Indonesia. Salam admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url