3 Faktor Penyebab Munculnya Garis Hijau Di Pinggir Layar Smartphone Xiaomi: Kamu yang Mana?

Muncul garis berwarna hijau di tepian pinggir layar LCD Smartphone Xiaomi kamu? Apakah ini termasuk bug yang bisa dihilangkan dengan cara update firmware atau harus ganti LCD baru atau malah masuk kategori cacat produksi? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, silahkan kamu baca setidaknya 3 faktor penyebabnya.

3 Faktor Penyebab Munculnya Garis Hijau Di Pinggir Layar Smartphone Xiaomi: Kamu yang Mana?

3 Faktor Penyebab Munculnya Garis Hijau Di Pinggir Layar Smartphone Xiaomi: Kamu yang Mana?
3 Faktor Penyebab Munculnya Garis Hijau Di Pinggir Layar Smartphone Xiaomi: Kamu yang Mana?

Kasus muncul garis hijau di pinggir-pinggir layar Smartphone Xiaomi sendiri sepertinya mulai marak muncul. Admin lihat ada beberapa dari pengguna Smartphone Xiaomi membagikan keluhan mereka soal garis berwarna hijau ini. Secara pribadi admin sendiri belum pernah yang namanya mengalami kasus seperti ini, terhitung dari Redmi Note 3G, Redmi Note 3 MTK, Redmi Note 3 PRO, Mi5 PRO Gemini, hingga Xiaomi Mi A1.

Paling banter kena Screen Burn pada Mi A1 dan itu sudah pernah admin bagikan tata cara mengatasi Screen Burning pada Mi A1 dan Redmi Note 4 PRO di sini dan di sini. Sehingga soal kasus pinggiran layar jadi hijau ini luput dari perhatian admin. Malahan pinggiran layar muncul warna hijau ini sering terdengar dari pesaingnya yaitu OPPO, khususnya untuk OPPO seri A37 dan kasus layar menjadi hijau pada OPPO A37 ini diselesaikan melalui penggantian Display.

Sedangkan untuk Xiaomi ini pernah admin temui pada pengguna Xiaomi Redmi 3 series, Redmi 4x, Redmi Note 4 dan Redmi Note 5. Nah sejauh yang admin cari juga, keempat tipe tadi yang terkena pinggiran layar bergaris hijau. Untuk ukuran garis hijaunya sendiri bervariasi, ada yang tebal dan ada juga yang tipis. Namun sejauh yang admin tahu soal garis warna hijau tidak semua pengguna yang mengalaminya.

Berikut ini adalah beberapa penyebab dari munculnya garis berwarna hijau di pinggiran layar Smartphone Xiaomi:

Screen Defect
Penyebab utama dari munculnya garis hijau di pinggir layar Smartphone Xiaomi tidak lain adalah defect alias cacat. Sudah menjadi rahasia umum jika dalam batch produksi sebuah panel LCD. Anggap saja ada 1000 panel yang diproduksi, maka biasanya ada saja 1 atau dua LCD yang defect dan LCD yang cacat ini lolos quality control karena gejala masalah yang ditunjukkan akan muncul jika dalam kondisi tertentu. Sedangkan quality control hanya mengecek kondisi LCD secara umum saja.

Oleh karena itu, sangat dimungkin sekali jika terdapat LCD yang muncul garis hijau di tepian layar. Namun begitu, masalah seperti ini biasanya tidak menimpa pengguna Xiaomi secara keseluruhan, hanya sebagian kecil saja. Beda cerita jika dari awal memang formula untuk membuat LCD tersebut sudah bermasalah sehingga menghasilkan LCD Defect secara masal.

Panas Berlebih
Disinyalir panas berlebih adalah faktor utama kenapa muncul garis hijau di pinggir-pinggir layar Smartphone Xiaomi. Hal ini diperkuat dengan beberapa pengakuan dari mereka yang sering bermain game online seperti PUBG Mobile, Mobile Legend dan lain sebagainya sembari melakukan proses pengisian baterai.

Hal inilah yang memicu LCD Defect tadi. Nah buat kamu yang punya masalah seperti ini sebenarnya jangan khawatir karena secara otomatis nantinya layar kehijauan nanti akan menghilang sendiri seiring Smartphone Xiaomi kamu dingin.

Faktor Keberuntungan
Bicara soal keberuntungan, beli barang elektronik juga ada faktor keberuntungannya gan. Namanya juga barang elektronik bikinan manusia, ada-ada saja barang cacat produksi yang lolos ke pasaran dan celakanya kamu adalah salah satu dari sebagian kecil yang membeli produk cacat tersebut.

Oleh karena itulah adanya service center yang fungsinya tidak lain ada tempat menerima keluhan serta tempat perbaikan barang elektronik. Jadi jangan heran jika beberapa orang mendapati keanehan atau kerusakan yang bis dibilang kecil jumlahnya dibanding yang beli barang elektronik tersebut. Termasuk kasus layar jadi berwarna hijau ini.


Nah setidaknya itulah 3 penyebab dari kenapa bisa muncul garis hijau di pinggiran Display Smartphone Xiaomi. Kalau sudah kejadian seperti ini tidak ada cara lain sebenarnya hanya bisa diperbaiki dengan cara mengganti panel LCD tersebut. Untuk harga panel LCD Smartphone Xiaomi sendiri bervariasi.

Kalau yang original itu di atas 500rb, sedangkan yang abal-abal bisa dibawahnya. Kalau mau lebih yakin lagi soal original ini sebenarnya bisa kamu akali dengan cara membeli panel LCD Xiaomi dari pengguna lain yang menjual part secara terpisah. Silahkan +, like dan bagikan serta Subscribe channel Miuitutorial Indonesia. Salam admin miuitutorial.com
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url